Belum Bayar Uang Sekolah, Bocah Ini Dijambak Gurunya Sendiri


Tugas guru adalah untuk mendidik para siswanya supaya bisa menjadi generasi yang baik dan berguna bagi masyarakat luas kedepannya. Namun, guru di India ini malah melakukan hal yang sebaliknya.

Dilansir Times of India, Seorang murid yang masih berusia 6 tahun takut untuk datang ke sekolah. Penyebabnya, bocah yang belajar di sekolah Gyanoday Vidya Mandir di Gujarat ini dijambak oleh gurunya dikarenakan belum membayar biaya sekolah.

Orangtua bocah malang ini belum membayar biaya sekolah sebesar 4000 Rupee atau sekitaran 700 ribu. Akibat penjambakan tersebut, murid ini mengalami botak di kepalanya, serta mengalami trauma dan ketakutan untuk pergi ke sekolah lagi.


Sang ayah yang heran pun mendesak anaknya untuk menceritakan alasan kenapa dirinya tak ingin masuk sekolah. Betapa terkejutnya dia mendapati perkataan anaknya yang telah dijambak oleh gurunya. Dirinya menuntut tindakan tegas kepada guru tersebut.

"Putri saya, Prachi, menangis saat disuruh pergi ke sekolah. Saya terkejut ketika dia mengatakan kepada saya apa yang terjadi," ungkap sang ayah yang diketahui bernama Akhilesh Gupta.

Pihak sekolah dikabarkan telah mengambil tindakan atas hal ini. Sang guru yang menjambak bocah tersebut telah diskors selama seminggu, dan diberi kesempatan untuk memberi tanggapan secara tertulis. Jika tanggapan tersebut tak bisa diterima, maka sang guru akan dipecat dari sekolah tersebut.



SHARE THIS

Author:

Previous Post
Next Post